Sabtu, 09 Agustus 2014

Acara Perpisahan Guru Agama

Hari, Tgl Kegiatan  :  Sabtu, 09 Agustus 2014
Kegiatan                :  K3
Bentuk Kegiatan    :  Membantu guru dalam mempersiapkan siswa siswi untuk acara perpisahan guru
Lokasi Kegiatan    :  SDN Boro
Uraian Kegiatan    :            


                Salam Sapta !! Saatnya Berkarya!!
            Assalamualaikum warohmah wabarokah. Dalam kesempatan kali ini, kami Sapta Posdaya akan menuangkan sebuah tulisan sebagai laporan kegiatan kami secara deskriptif. Artikel ini merupakan penggambaran riil tentang kegiatan kami yang saat ini sedang berjalan, saat artikel ini diterbitkan maka kegiatan yang kami post ini telah selesai dilaksanakan.

            Tanggal 9 Agustus 2014, kami Sapta Posdaya berkunjung ke lokasi KKN kami, SDN Boro. Sehari sebelumnya kami telah melakukan lobbying serta penyuluhan terhadap Kepala Sekolah dan segenap staff guru tentang pentingnya pengadaan kantin sehat, maka hari ini kami mengonsep dan meninjau ulang lokasi lahan kosong yang telah disetujui oleh Kepala Sekolah SDN Boro untuk dijadikan kantin sehat yang kami gagas.

Jam 8 pagi kami berangkat dari basecamp kami menuju SDN Boro, sesampainya disana ternyata akan ada acara perpisahan guru agama (yang sekarang digantikan oleh Bpk. Bisri S.Pd) yaitu Bpk. Drs.H.Khamim atau biasa dipanggil Abah Khamim yang pensiun karena faktor usia dan setelah acara selesai, siswa-siswi dipulangkan lebih awal karena para guru akan menghadiri acara halal bihalal di Dinas Pendidikan Kabupaten Sidoarjo, ungkap Ibu Ummul Aini (guru kelas 1 SDN Boro). Mendengar kabar itu kami pun langsung tergerak untuk membantu mempersiapkan siswa-siswi untuk berkumpul dilapangan, terutama anak-anak kelas 1 dan 2 yang masih relatif sulit untuk diarahkan.
Saling dorong, saling teriak, kami anggap wajar. Ya, namanya juga anak-anak, maka kami harus ekstra sabar mendampingi mereka dibantu bapak dan ibu guru, kami akhirnya dapat merayu mereka agar tertib berbaris sesuai dengan kelasnya.
Acara berlangsung khidmat, dibuka dengan sambutan Kepala Sekolah, perwakilan guru, dilanjutkan sambutan oleh Bpk Drs.H. Khamim  sendiri dan ditutup dengan doa serta pemberian cinderamata sebagai kenang-kenangan perpisahan. Disela-sela acara yang berlangsung, kami masih berusaha menenangkan para siswa, terutama kelas 1 dan 2 agar tidak ribut , mereka asyik dengan keusilan mereka. Ada yang saling mencubit, mendorong, bahkan menarik-narik tali jaket kami. Kami pun membalas dengan mengusap rambut mereka dengan gemas, mereka tersenyum manja, khas senyuman anak-anak.
Setelah acara ditutup dengan doa, kami mengarahkan anak-anak agar tertib berbaris untuk bergantian bersalaman dengan Bpk.Drs.H. Khamim dan mengucapkan sepatah kata perpisahan, suasana haru dan gembira melebur menjadi satu menyelimuti momentum ini. Kami pun ikut berbaris dibelakang mereka dan bergantian menyalami sang guru agama sekaligus mengucapkan salam perpisahan. “Selamat berkarya” pesan sang guru agama pada kami.
Setelah itu, para siswa dan siswi dipersilahkan mengambil tas mereka di kelas masing-masing dan meninggalkan sekolah. Lalu kami melanjutkan tujuan awal kami, meninjau ulang lokasi “bakal” kantin dan menggambarkan konsep. Selanjutnya, kami berpamitan pada para guru dan kepala sekolah yang kebetulan beliau-beliau hendak berangkat ke kantor Dinas Pendidikan untuk menghadiri acara halal bihalal.

        Sekian sedikit deskripsi kegiatan Sapta Posdaya yang dapat kami paparkan dalam blog ini, kami mengucapkan terima kasih kepada Kepala Sekolah SDN Boro beserta staff guru yang selalu mendukung program pengadaan kantin sehat Sapta Posdaya yang saat ini sedang berjalan. Sebagai manusia yang serba kekurangan, wajib kami harus mawas diri dan mengoreksi diri, kami memohon maaf atas segala kekurangan dan kesalahan yang mungkin menyinggung suatu pihak dalam kata perkata yang tertuang dalam artikel ini, tak henti-hentinya kami mengharap kritik, saran, ataupun komentar yang membangun yang dapat memacu kami dalam perbaikan penulisan dimasa yang akan datang. Akhir kata, kami ucapkan Salam Sapta !! Saatnya Berkarya !!


Foto - foto terkait :

 

 

 

 

 

 

0 komentar

Posting Komentar