Kamis, 18 September 2014

Lomba Kantin B2SA TP-PKK Kabupaten Sidoarjo Tahun 2014

Kamis, 18 September 2014.

Assalamualaikum warohmah wabarokah. Salam Sapta !! Saatnya Berkarya !!
           Pada kesempatan kali ini, kami kembali akan memposting hasil kegiatan kami yang akan kami sajikan secara deskriptif dalam bentuk narasi sebagai pelaporan rutin mengenai apa saja yang kami kerjakan dilapangan, narasi ini kami buat berdasar kegiatan riil yang telah terlaksana dan dapat dipertanggung jawabkan. Kegiatan yang berlangsung di hari Kamis 18 September 2014 ini secara tidak langsung berhubungan dengan Kantin Sehat yang kami gagas yang ternyata mendapatkan respon positif dari Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (PKK) kabupaten Sidoarjo yang diketuai oleh ibu Hj.Anik Saiful Illah (istri Bupati Sidoarjo) sehingga menunjuk SDN Boro sebagai perwakilan Kecamatan Tanggulangin untuk mengikuti lomba Kantin B2SA (Beragam, Bergizi, Seimbang dan Aman) melalui Kepala UPTD Dinas Pendidikan Kecamatan Tanggulangin sehubungan dengan Program Kerja III TP.PKK kabupaten Sidoarjo tahun 2014. Untuk lebih jelasnya, kami paparkan sebagai berikut :

       Sehari sebelumnya, Rabu tanggal 17 September 2014 kami mempersiapkan segala sesuatu untuk kembali berniaga di kantin kami. Namun kali ini kami tidak sekedar berdagang seperti biasanya, besok kami akan kedatangan tamu istimewa yang secara langsung memantau kantin sehat SDN Boro dalam rangka lomba kantin B2SA (Beragam, Bergizi, Seimbang dan Aman). Ya, SDN Boro ditunjuk sebagai perwakilan dari kecamatan Tanggulangin untuk mengikuti lomba tersebut yang diadakan di seluruh Sekolah Dasar di Kabupaten Sidoarjo. Rasa bangga turut kami rasakan ketika mendengar kabar yang disampaikan seminggu sebelumnya oleh Kepala Sekolah, seolah tidak percaya bila kantin kami mendapat respon positif dari berbagai pihak yang kami anggap sebagai apresiasi terbesar.

    Dibantu bapak dan ibu guru SDN Boro, kami mempersiapkan segala sesuatunya. Semua fasilitas kantin disediakan oleh sekolah sehari sebelumnya (baca : persiapan lomba kantin B2SA). Keesokan harinya, Kamis 18 September 2014 kami, Wahyu Rian Hidayat, Anggayana SP, Erricha Paramitha dan Laili Ratnawati berangkat pagi-pagi sekitar pukul 06.15 WIB dari basecamp menuju lokasi kantin dengan menenteng dua dus jajanan sehat, 2 termos minuman dan dua kantong makanan ringan yang akan kami jual dikantin, panganan sehat yang kami bawa ini juga akan menjadi sampel tester yang diambil oleh panitia lomba sebagai pembuktian kandungan yang ada dalam makanan yang akan dikonsumsi anak-anak ini. Para guru yang antusiasmenya sama dengan kami juga turut membawa dagangan jajanan sehat yang akan dijual, diantaranya lontong mie dan lontong sayur yang disediakan oleh ibu Endang, kepala bagian administrasi dan guru TIK SDN Boro ; aneka makanan ringan dan minuman yang disediakan oleh ibu Dewi, kepala perpustakaan SDN Boro ; dan jajanan pabrikan kemasan yang disediakan oleh ibu Efi, guru kelas 5 SDN Boro.

            Lomba akan dimulai sekitar jam 8 pagi, jam 6.30 sampai jam 7.00 kami menata barang dagangan kami di etalase dan meja yang tersedia, setelah semua tertata rapih ditempatnya masing-masing, seperempat jam kemudian Kepala UPTD Dinas Pendidikan Kecamatan Tanggulangin datang untuk memantau sebelum akhirnya rombongan PokJa TP.PKK Kabupaten Sidoarjo selaku panitia lomba kantin B2SA datang pukul 8.00 tepat. Lomba pun langsung dilaksanakan. Tim penilai lomba, ibu Sulistyowati dan ibu Jayadi bersama rombongan masuk ke kantin kami diikuti ibu Camat Tanggulangin Ny.Retno Sentot dan Kepala UPTD Dinas Pendidikan Kecamatan Tanggulangin, ibu Lilik Sutarti. Kesan pertama dari beliau ketika memasuki kantin kami sangat positif, beliau mengatakan kantin kami bagus seraya mengacungkan dua jempol tangan beliau, “mulai dari kondisi fisik bangunan, tata ruang, makanan yang dijual, sistem pengelolahan yang melibatkan guru dan wali murid semuanya sangat baik” kata beliau yang kontan mengembangkan senyum kami dan para guru yang sedang melayani anak-anak yang membeli dagangan kami.

     Sesaat kemudian, bel istirahat berbunyi. Seluruh siswa langsung saja menyerbu kantin kami untuk membeli sesuatu untuk sekedar mengenyangkan perut, ramainya suasana kantin disaat diserbu pembeli seperti saat ini menambah kesan positif, tandanya respon anak-anak terhadap adanya kantin ini sangat besar. Disela kesibukan, rekan kami Wahyu Rian Hidayat menjelaskan tentang kegiatan kami dan menunjukkan blog kami (kknposdaya7.blogspot.com) serta menjelaskan singkat bagaimana kami bisa ada disini dan apa saja kegiatan kami selama ini. Beliau-beliau menanggapi dengan positif dan kembali mengacungkan jempol.

     Kemudian, kami berfoto bersama sebagai kenang-kenangan sebelum beliau-beliau meninggalkan lokasi kantin kami menuju kantor Kepala Sekolah untuk membahas hal lain. Kami pun melanjutkan kegiatan perniagaan kami hingga seluruh dagangan kami habis terjual. Setelah dagangan kami habis, kami ngobrol santai dengan para guru diteras kantin dan berdoa penuh harapan agar kantin kami menjadi salah satu nominator pemenang lomba bahkan menjadi juara 1 dalam lomba ini, lalu kami makan siang bersama dengan menu lontong sayur buatan ibu Endang dan setelahnya kami menghitung hasil penjualan. Dan ternyata omzet penjualan kami pada hari ini menunjukkan nilai yang cukup fantastis, yakni Rp. 1.112.500. kami sangat bersyukur, kepuasan yang kami dapat adalah melebihi segalanya. Setelah itu kami membantu berberes, mencuci piring dan mangkuk yang telah terpakai dan membuang sampah pada tempatnya sebelum akhirnya kami pamit kembali ke basecamp.

      Demikian ulasan singkat mengenai kegiatan Sapta Posdaya pada minggu ke tiga bulan September yang dapat kami rangkum sebagai laporan rutin hasil kegiatan KKN. Sebelum kalimat penutup terucap, terlebih dahulu kami menginformasikan kepada tim LPPM UMSIDA dan pembaca, bahwa Kantin Sehat SDN Boro No.523 masuk nominasi 10 besar dalam lomba kantin B2SA (Beragam, Bergizi, Seimbang dan Aman) yang diprakarsai oleh ibu Hj. Anik Saiful Illah, ketua TP.PKK Kabupaten Sidoarjo. Syukur Alhamdulillah, kami percaya bahwa apa yang dikerjakan dengan hati pasti hasilnya akan sampai ke hati pula, dan kalimat ini terbukti, kegiatan kami selama ini membuahkan hasil yang maksimal. Semua yang telah tercapai ini tak lepas dari campur tangan seluruh warga sekolah. Selanjutnya, kami tak lupa untuk selalu mengucapkan kata syukur dengan berterima kasih, yang pertama kepada bapak dan ibu guru yang turut andil, pak ismanu, pak kuswandi, pak kamto, bu efi, bu dewi, bu aini dan bu endang serta seluruh warga sekolah serta siswa-siswi SDN Boro. Ucapan terima kasih kedua kami ucapkan kepada ibu tim penilai lomba kantin B2SA, Ny. Sulistyowati beserta rombongan, ucapan terima kasih selanjutnya kami haturkan untuk Kepala UPTD Dinas Pendidikan Kecamatan Tanggulangin, ibu Lilik Sutarti dan ibu Camat Tanggulangin, ibu Retno Sentot beserta rombongan. Dan terakhir kami juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah mendukung terlaksananya kegiatan kami pada hari ini sehingga acara kami berjalan lancar hingga membuahkan hasil berupa prestasi yang membanggakan. Akhir kata, kami memohon maaf atas segala kekurangan atau kelalaian dalam penulisan narasi ini, maka kami selalu mengharap kritik, saran ataupun komentar demi perbaikan yang akan datang. Sekian, Salam Sapta !! Saatnya Berkarya !! wassalamualaikum warohmah wabarokah.

Foto-foto terkait :










2 komentar

puncakpetualang 28 September 2015 pukul 14.42

Depo Air Minum Isi Ulang Amerta Fresh
Dengan teknologi Ozon & Bio Energy

Rasakan manfaatnya :
Ozon
- Membunuh bakteri, virus, jamur, spora, kista,
lumut & zat organik lainnya.
- Menambah kadar Oksigen dalam air minum
Bio Energy
- Membuang racun & Toksin dalam Tubuh
- Melacarkan peredaran darah
- Meningkatkan stamina tubuh

" Rasakan kesegarannya setiap hari "

Hanya 5.000 /Galon
*Beli 5 Galon gratis 1 Galon*

Lokasi :
Perum. Citra Sentosa Mandiri AA/6. Sidoarjo
Buka jam 07.00 - 21.00 WIB
Kami juga melayani langganan antar air dengan sistem sewa galon / beli galon.
Hub. 08563430171
www.airminumfresh.com
" Kami juga melayani pembelian Es Cristal / Es Tube Harga Agen "

rental outdoor 12 Juni 2016 pukul 23.23

Cari Tempat Rental Tenda Dome / Sewa Peralatan Camping / Hiking / Pendakian Maupun Kegiatan Outdor, Kami ada untuk anda yang mencari rental / sewa / persewaan Tenda Dome Maupun Peralatan Lainnya.

penyewaan tenda, Sewa tenda, dan peralatan lainnya, Tenda dome kapasitas 2 - 3 dan 4 - 5 orang, Tenda dome double layer, Tenda waterproof, Tenda Windproof, Tenda dome sewa perhari, maupun sewa Tenda harga diskon silakan hubungi kami, Puncak Petualang No.1 di Sidoarjo.

Lokasi Kami ada di Sidoarjo , kami juga melayani untuk daerah surabaya, untuk wilayah surabaya jika ingin menyewa peralatan camping dari kami sejalur dengan arah lokasi gunung jika menggunakan transportasi Motor / Mobil / elf , jika anda menggunakan kereta, bis, travel, pmaupun pesawat terbang anda bisa datang ke lokasi kami sehari sebelum berangkat.

Perlengkapan kami :
1 Carrier 80lt/60lt (cover) > Rp 13.000 /hari
2 Carrier CONSINA 85lt (cover) > Rp 30.000 /3hari
3 Tenda dome doble layer ( 4-5 Orang ) > Rp 15.000 /hari
4 Sleping Bag ( dacron / Polar ) > Rp 5.000 /hari
5 Kompor ( Gasmate ) > Rp 5000 /hari
6 Nesting > Rp 5.000 /hari
7 Matras > Rp 3.000 /hari
8 Headlamp > Rp 5.000 /hari
9 Lentera Tenda > Rp 5.000 /hari
10 Tenda Pramuka > Rp 40.000 /hari
11 Egg Holder (isi 12) > Rp 5.000 /hari
12 Flysheet (3x3m) > Rp 5.000 /hari
13 Tongkat (Trekking Pole) > Rp 5.000 /hari
14 Tenda dome ( consina magnum 4 ) > Rp 30.000 /hari
15 Kamera Action underwater Xiaomi Yi > 40.000 /hari
16 Cerrier Rei 60 / 80lt > 25.000 /hari

= DAPATKAN POTONGAN UNTUK KEGIATAN OUTDOOR INSTANSI / SEKOLAH / TRANING OUTBOUND =

Alamat Petualang :

Lokasi : P. Sidokare Asri QQ.2, Sidoarjo - Jawa Timur
SMS / WA : 08563430171
PIN : 28DC0A3D
www.puncakpetualang.com

Posting Komentar